Harga dan spesifikasi Samsung GALAXY SII


Super Vivid, Super Fast dan Super Slim

Smart phone satu ini memang sengaja dirancang untuk makin menyempurnakan pengalaman smart life yang Super Vivid, Super Fast dan Super Slim ke level yang lebih tinggi. Setelah menjadi sorotan pada ajang MWC 2011 di Barcelona, Spanyol, penerus Samsung GALAXY S yang diberi nama Samsung GALAXY SII akhirnya hadir di Indonesia.

Super Vivid

Samsung GALAXY SII hadir dengan layar sentuh berkapasitas WVGA berukuran 4,3 inchi. Layar tersebut dijamin akan menghasilkan visual jernih karena sudah dilengkapi Super AMOLED Plus. Dengan layar yang lebar dan warna yang tajam, Samsung GALAXY SII memang dihadirkan untuk berikan kenyamanan terbaik saat menonton video, melihat foto hingga membaca.

Super Fast

Untuk urusan prosesor, Samsung GALAXY SII memberi jawaban dengan disediakannya dual core processor 1,2 GHz. Prosesor ini digunakan agar bisa berikan performa ultra responsif dan super fast saat multi tasking membuka beragam halaman web, mengedit gambar hingga bermain game. Streaming video dan musik juga makin terasa lancar berkat koneksi wireless super cepat 21 Mbps HSPA+. Apalagi, Android 2.3 Gingerbread yang merupakan versi terbaru dari OS keluaran Google juga sudah ikut terpasang di dalamnya.

Super Slim

Meski saat ini disebut-sebut sebagai smartphone ramping dengan ketebalan 8,49 mm, Samsung GALAXY SII juga dirancang untuk bisa merekam beragam momen-momen indah saat bersama teman dan keluarga. Ini terlihat dengan tersedianya kamera beresolusi 8 megapixel dan kamera depan beresolusi 2 megapixel lengkap dengan sensor 3-axis Gyroscope dan accelerometer yang bisa hasilkan kualitas gambar hingga 1080pixel.

Last but not least, untuk urusan keamanan,Samsung GALAXY SII juga menyediakan fasilitas remote kontrol jarak jauh. Dengan adanya fasilitas ini, sang pengguna tidak lagi perlu khawatir jika kehilangan ponsel. Soalnya Samsung GALAXY SII bisa dikunci, dihapus data-datanya dan dikontrol dari jarak jauh.

Berminat? Langsung aja datang ke gerai-gerai Samsung terdekat.

Spesifikasi:

Operation System

Android™ 2.3.3 (Gingerbread)

Network

GSM Quad Band (850 /900 /1800 /1900 MHz)

3G band (850/ 900 / 1900 / 2100 MHz)

3.5G (HSPA + 21Mbps / HSUPA 5.76Mbps)

EDGE/GPRS Class 12

Processor

1.2GHz Dual Core

Browser

Chrome Lite (supports Adobe® Flash® Player 10.3)

Design

Full Touch bar (C-Type) with Multi-touch zoom

Display

4.27" 16M colours WVGA (480x800) SUPER AMOLED Plus

Dimensions

125.3 x 66.1 x 8.49 mm, 116g

Memory

Internal Memory#: 16GB

Phone Contacts: Limit by Memory

Up to 2000 USIM Contacts

External Memory: MicroSD (Up to 32GB)

Camera

8 Megapixel + 2 Megapixel front-facing

camera, LED Flash, Auto Focus, Touch Focus,

4x Digital zoom, Scene Mode, Self Shot, Macro, Shot, Face Detection, Blink Detection, Auto Contrast, Timer Shot, Smile Shot, Beauty Shot, Panorama Shot, Action Shot, Cartoon Shot, Geo Tagging, Anti-Shake, Outdoor Visibility, Photo Editor, Video Maker

Messaging

SMS, MMS, Handwriting Recognition (English and Korean language), Predictive Text Input T9, Swype input, Instant Messaging (Windows Live Messenger, Google Talk™ & Yahoo! Messenger), Email (Gmail™, Microsoft® Exchange ActiveSync®, Yahoo! Mail & Windows Live Hotmail)

Business and Office

Google Search™, Gmail™, Google Places™, Google Latitude™, Google Maps™, Google Talk™, Polaris™ Office, Push E-mail

0 comments:

Post a Comment